Cart Total Items (0)

Cart

  • We care for your asset

KBRN, Kediri: Rexline Engineering Indonesia membawa kebanggaan bagi Kabupaten Lamongan, dengan menjadi salah satu produsen eksklusif tangki penyimpanan bahan bakar berkapasitas 62KL.

Bahkan, diketahui pada tahun 2025 telah resmi memperoleh hak paten selama 50 tahun.

“Pencapaian ini bukanlah hal yang mudah,” kata Nanang selaku Factory Manager Rexline, dalam siaran pers, Sabtu (4/10/2025).

Menurutnya, proses pengembangan dan pembuatan sistem penyimpanan canggih tersebut menghadapi berbagai tantangan teknis. Namun, berkat tenaga kerja terampil asal Lamongan, proyek ini berhasil diwujudkan dan bahkan telah menarik perhatian internasional, khususnya dari Australia yang menunjukkan minat tinggi untuk melakukan pemesanan.

“Saat ini, produksi tangki 62KL masih dilakukan di fasilitas Rexline yang berlokasi di Australia,” katanya.

Akan tetapi, imbuh Nanang, seiring meningkatnya permintaan, perusahaan tengah mempertimbangkan untuk memperluas lini produksi ke Lamongan. Apalagi, pihaknya masih menunggu izin resmi dari pemerintah untuk memperluas usaha dan membangun pabrik baru. “Setelah izin diberikan, kami siap memproduksi produk ini di Lamongan dan mengekspornya ke Australia,” kata Nanang.

Sementara itu, Chief Operating Officer Rexline, Rizal Sholfiyah, menambahkan, bahwa pihaknya berharap dukungan penuh dari pemerintah Kabupaten Lamongan untuk merealisasikan rencana tersebut. “Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan berkelanjutan dari pemerintah Lamongan yang telah memberikan kesempatan bagi Rexline, sebagai perusahaan Penanaman Modal Asing (PMA), untuk berinvestasi di Lamongan sekaligus mengembangkan tenaga kerja yang andal. Saat ini kami sedang mengevaluasi kemungkinan produksi produk berpatent ini di Lamongan untuk kebutuhan ekspor global,” katanya.

Ia melanjutkan, tangki penyimpanan bahan bakar 62KL ini merupakan inovasi revolusioner dalam bidangnya. Bahkan dirancang dengan sistem terintegrasi, tangki ini tidak lagi memerlukan skid terpisah dan telah dilengkapi dengan sensor level otomatis, sensor pemantau bahan bakar, serta dispenser bawaan, sehingga memberikan jaminan keamanan sekaligus efisiensi operasional bagi para pengguna.

“Melalui inovasi ini, Rexline tidak hanya berupaya menonjolkan potensi industri Lamongan, tetapi juga ingin menunjukkan kemampuan rekayasa dan fabrikasi kelas dunia Indonesia di kancah internasional,” katanya.

https://rri.co.id/bisnis/1880801/rexline-indonesia-berhasil-jadi-produsen-tangki-eksklusif